Keluar Sebagai Putri Hijab Kaltim Garapan Dispora Kaltim, Nabila Siap Bawa Pesan Positif Melalui Fashion

Nabila Anwar Terpilih Sebagai Putri Hijab Provinsi Kaltim Dalam Gelaran Pekan Raya Pemuda Garakan Dispora Kaltim. Foto (Cha).

KORDINAT.CO, Samarinda – Nabila Anwar, seorang pemudi berbakat asal Samarinda, telah resmi terpilih sebagai Putri Hijab Provinsi Kalimantan Timur dalam gelaran Pekan Raya Pemuda yang diadakan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora). Sabtu (26/10/2024).

Dalam wawancaranya, Nabila menekankan bahwa perannya lebih dari sekadar penampilan. Ia bertekad untuk menyebarkan pesan positif tentang fashion hijab yang modern dan sesuai syariat.

Read More

“Saya ingin menunjukkan bahwa fashion hijab tidak hanya cantik, tetapi juga bisa menjadi cerminan dari kepribadian dan nilai-nilai yang kita pegang,” ujarnya, menyoroti pentingnya integrasi antara gaya dan spiritualitas.

Meskipun persiapannya singkat, Nabila menganggap tantangan tersebut sebagai kesempatan untuk belajar.

“Saya harus mempersiapkan segala sesuatunya dalam waktu yang terbatas, tetapi saya percaya bahwa semangat dan doa akan membawa hasil yang baik,” ungkapnya.

Dengan tema busana pesta malam yang mengangkat batik khas Kalimantan, rancangan dari Kak Ofi Putra, Nabila berharap bisa memperkenalkan keindahan budaya lokal.

“Saya ingin menampilkan warisan budaya kita dengan cara yang segar dan menarik,” tambahnya.

Setelah terpilih, Nabila berencana untuk mengadakan acara runway di sekolah-sekolah sebagai sarana edukasi tentang fashion hijab.

“Saya ingin menginspirasi remaja agar mereka percaya diri mengekspresikan diri dalam balutan hijab,” jelasnya.

Nabila percaya bahwa fashion bisa menjadi alat untuk memberdayakan dan mendidik generasi muda tentang pentingnya berpakaian sopan.

“Fashion bukan sekadar soal penampilan, ini tentang bagaimana kita menunjukkan identitas dan keyakinan kita,” katanya.

Menutup pernyataannya, Nabila memberikan apresiasi terhadap acara pekan raya pemuda yang diselenggarakan Dispora Kaltim.

“Kegiatan ini sangat berarti bagi pengembangan potensi pemuda. Saya siap memulai perjalanan ini dan berharap dapat memberikan dampak yang positif,” tutupnya.(adv/cha)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *