Rayakan HUT ke-77 Bhayangkara, Basri: Jaga Keutuhan Kota Bontang

KORDINAT.CO, Bontang – Polres Bontang mengadakan upacara memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke – 77 di Stadion Bessai Berinta. Seluruh unsur pemimpin dan jajaran pejabat dan perwakilan paguyuban Kota Bontang juga hadir dalam sesi upacara tersebut.

“Sebab semakin hari dengan munculnya berbagai tantangan untuk menangani masalah semakin komplek karena kemajuan era globalisasi, maka Polda Kaltim miliki pilar utama dalam menjaga keutuhan dan keamanan NKRI di Kalimantan Timur (Kaltim),” ungkap Walikota Bontang Basri Rase, Sabtu (1/7/2023).

Read More

Dirinya menyebutkan, Polda Kaltim selalu meningkat dengan tersebarnya 9846 personil di seluruh wilayah Kaltim. Dengan begitu, upaya peningkatan kualitas dilakukan secara konsisten dengan mengoptimalkan implementasi program prioritas polisi presisi, yakni abreviasi, prediktif, responsibilitas dan transparansi berkeadilan.

“Untuk melakukan tugas – tugas kepolisian, inovasi kepolisian selalu diciptakan dengan terobosan yang sesuai dengan perkembangan zaman demi menuju Indonesia Emas 2045,” ujarnya.

Basri Rase mengungkapkan rasa terima kasih dan apresiasinya kepada seluruh anggota kepolisian Kota Bontang khususnya, karena selalu berusaha semaksimal mungkin menjaga keamanan kota.

“Saya berharap kita bisa selalu membersamai perjalanan Polda Kaltim kedepannya. Selamat Ulang Tahun Bhayangkara ke – 77,” terangnya.

Disisi lain, Kapolres Bontang AKBP Yusep Dwi Prastiya meminta, bantuan stakeholder dan elemen masyarakat dalam mewujudkan Kota Bontang yang hebat dan beradab.

“Era globalisasi pun terus berkembang maka kolaborasi pun dibutuhkan untuk mempertahankan entitas yang ada,” paparnya.

Dirinya pun mengungkapkan rasa haru atas dukungan dan kontribusi kepada polres Bontang, sehingga dapat melaksanakan amanah kepolisian sesuai Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2002 tentang tugas polisi untuk perlindungan, pengayoman serta pelayanan kepada masyarakat.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *