DPRD Dorong Pemkot Bontang Tingkatkan Kinerja Pelayanan Publik

  • Whatsapp
Ketua DPRD Bontang, Andi Faizal Sofyan Hasdam Saat Memberikan Keterangan Persnya. (Alid).

KORDINAT.CO, Bontang – Ketua DPRD Kota Bontang, Andi Faizal Sofyan Hasdam, meminta Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang segera melakukan perbaikan terhadap Standar Pelayanan Minimal (SPM) yang dinilai masih rendah. Usai dilantik sebagai ketua DPRD periode 2024-2029, Andi Faiz menegaskan bahwa pelayanan publik harus menjadi prioritas utama.

“Kota Bontang seharusnya memberikan pelayanan optimal, terutama dengan besarnya APBD yang kita miliki. Masyarakat berhak mendapatkan pelayanan yang lebih baik,” ujar Andi Faiz pada Kamis (17/10/2024).

Read More

Ia menyoroti, posisi SPM Bontang yang mencapai 75,38 pada 2023 berada jauh di bawah Balikpapan dengan 89,55 dan Samarinda di angka 84,31. Andi Faiz menyebut bahwa keterlambatan peningkatan kinerja ini menuntut adanya evaluasi serius dari pihak eksekutif.

“Kalau kita bandingkan dengan Balikpapan dan Samarinda, jelas ada kesenjangan yang harus kita kejar. Ini catatan penting bagi Pemkot untuk segera berbenah,” tegasnya.

Ia juga menekankan bahwa APBD yang besar harus dikelola dengan lebih efektif demi kesejahteraan masyarakat.

“Anggaran besar tidak ada artinya jika tidak diiringi dengan pelayanan maksimal. Pemkot harus menjadikan ini sebagai cambuk untuk lebih baik ke depan,” tambahnya.

Berau, sebagai kabupaten dengan performa terbaik di Kaltim, mencatatkan SPM 86,34. Sementara Paser berada di posisi terendah dengan skor 63,46. Melihat perbandingan ini, Andi Faiz mengingatkan agar Bontang tidak berpuas diri dan terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan.

“Pemkot harus mengevaluasi dan memastikan seluruh unit pelayanan bekerja sesuai standar. Ini bukan hanya soal angka, tetapi tentang kepuasan masyarakat,” tutupnya. (Adv/Alid).

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *