KORDINAT.CO, Kutai Timur – Indeks Harapan Hidup (IHH) masyarakat Kutai Timur mengalami peningkatan signifikan. Pada tahun 2024, IHH tercatat sebesar 74 tahun, naik dari 73 tahun pada 2023.
Peningkatan ini menunjukkan keberhasilan Pemerintah Kabupaten Kutai Timur dalam menjaga dan meningkatkan kualitas kesehatan warganya.
Pencapaian tersebut disampaikan Bupati Kutim, Ardiansyah Sulaiman, dalam acara peluncuran program Integrasi Layanan Primer (ILP) yang digelar di Hotel Victoria Sangatta, Rabu (14/8/2024).
Bupati memberikan apresiasi kepada Dinas Kesehatan atas upaya mereka dalam mendorong layanan kesehatan yang lebih baik bagi masyarakat.
“Pada 2023, IHH Kutim mencapai 73 tahun dan meningkat menjadi 74 tahun pada 2024. Ini menunjukkan bahwa Pemkab Kutim berada di jalur yang benar dalam meningkatkan taraf kesehatan masyarakat,” ungkap Ardiansyah dalam sambutannya.
IHH yang meningkat menjadi indikasi positif dari upaya yang dilakukan Pemkab dalam menyediakan layanan kesehatan yang lebih baik. Selain itu, Kutim juga meraih penghargaan Universal Health Coverage (UHC) dari Kementerian Kesehatan RI selama tiga tahun berturut-turut, yang menunjukkan jangkauan layanan kesehatan yang memadai bagi masyarakat.
Bupati Ardiansyah menekankan bahwa peningkatan IHH bukan sekadar angka, melainkan harus diimbangi dengan implementasi program kesehatan yang efektif.
“Program ini harus diimplementasikan dengan efektif sehingga benar-benar memberikan dampak nyata bagi peningkatan kualitas dan akses layanan kesehatan di Kutai Timur,” tegasnya.(Adv).